IBX5AB36D3008E75

Breaking

Jumat, 01 Oktober 2021

Pulau Tebaik yang Ada di Kawasan Pulau Seribu


Bagi Anda yang merasa penat dan ingin mengunjungi pantai Anda bisa menghabiskan waktu untuk mengunjugi pulau seribu yang ada di daerah sekitaran Jakarta.

Pulau yang ada di daerah Jakarta ini tidak kalah indah dengan pantai lainnya yang ada di berbagai daerah. Bagi Anda yang ingin mengeksplor pulau seribu ini di jamin Anda tidak akan merasa kecewa dengan pemandangan yang disuguhkan disini.

Jika Anda ingin berkunjung kesini akses yang perlu Anda tuju ini cukup mudah, karena Anda hanya tinggal menyebrang dar pelabuhan muara angke ke pelabuhan mariana ancol. Untuk lamanya waktu yang akan di tempuh semua tergantung dengan pulau mana yang akan Anda tuju.

Untuk biaya penyebrangannya juga cukup murah, Anda hanya perlu mengeluarkan uang puluhan ribu saja. Tapi jika Anda ingin naik kapal ferry Anda harus mengeluarkan uang ratusan ribu. Ini dia beberap pulau yang bisa Anda kunjungi:

Pulau Perak

Pulau pertama ada pulau perak, pulau yang satu ini menyuguhkan keindahan yang sangat eksotis. Pulau ini terletak di bagian utara dan sangat untuk dikunjungi bagi para warga sekitar. Tempat ini cocok Anda kunjungi jika Anda sudah merasa penat dengan ibu kota. Pulau ini memiliki hamparan pasir pantai yang sangat putih dan bersih, keindahannya juga ditambah dengan air laut yang warnanya bening kebiruan. Posisi pulau yang satu ini cukup jauh dari kota Jakarta maka sudah bisa di pastikan bahwa pulau ini cukup bebas polusi. Untuk menuju pulau ini dibutuhkan waktu selama 4 sampai dengan 5 jam dari pelabuhan muara angke. Tapi Anda juga bisa pergi dari dermaga Marina Ancol dan hanya membutuhkan waktu hingga 2 jam saja. Waktu tersebut hanya untuk waktu tempuh ke pulau harapan, untuk menuju pulau perak Anda membutuhkan waktu lagi selama 30 menit dengan menggunakan kapal lainnya.


Pulau Pari

Pulau pari ini merupakan salah satu pulau yang jadi favorit untuk di kunjugi jika berkunjung ke pulau seribu. Pulau pari ini punya pasir puti yang ditambah air jernih yang warnanya hampir kehijauan. Di pulau ini juga ada pulau- pulau kecil yang warnanya hijau dan pastinya indah. Posisi dari pulau pari ini tidak terlalu jaug daru Jakarta karena hanya cukup 2 jam saja Anda sudah bisa sampai.


Pulau Pramuka

Salah satu destinasi yang memiliki keindahan bawah lau yang sangat luar biasa menjadikan pulau yang satu ini juga menjadi destinasi paling favorite. Jika Anda berkunjung kesini Anda sangat disarankan untuk pergi snorkeling. Pulau ini memiliki terumbu karang dan juga berbagai jenis ikan yang tingga di karang-karang tersebut. Jika Anda snorkeling di sini sudah bisa dipastikan pengalama ini tidak akan Anda lupakan. Laut di pulau ini juga masih sangat bersih dan juga asri.


Pulau Tidung

Pulau yang terakhir adalah pulau tidung, pulau yang satu ini terletak di pulau seribu bagian selatan. Pulau ini dibagi menjadi dua bagian yaitu pulau tidung yang besar dan pulauu tidung yang kecil. Kedua pulau ini di hubungkan dengan jembatan yang fenomenal yang di buat di atas laut biru yang di beri nama jembatan cinta. Pada jempatan ini Anda bisa menikmati sunset yang sangat Indah. Di pulau ini juga tersedia berbagai macam permainan air serta jika Anda ingin berkeliling pulau Anda bisa menyewa sepeda dengan harga yang murah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar